Menteri Pariwisata Arief yahya mendapatkan penghargaan AFEO Distinguished Honorary Felow. Penghargaan tersebut diraih Menteri Arief dari ASEAN Federation Engineering Organisation (AFEO), di Resort Word Convention Center, Singapura pada 14 November 2018.

Penghargaan tersebut diberikan ikatan insinyur ASEAN atas kinera tokoh yang sukses di bidangnya. Menteri Arief dinilai telah memberikan dampak signifikan dalam memajukan pariwisata Indonesia. Menteri Arief menerima penghargaan tersebut secara langsung dan di berikan oleh Chairman ASEAN Feration of Engineer Organization (AFEO), Thanes Weerasiri.

Menurut Weerasiri, penghargaan ini memiliki arti yang penting bagi insinyur karena diberikan dari ikatan insinyur se Asia Tenggara. AFEO sebenanrnya sudah eksis sejak 1973 dan telah memberikan banyak penghargaan terhadap para insinyur yang mampu bekerja dengan baik di bidangnya.

Perlumpulan tersebut bermula dari konvensi teknik yang diadakan antara Institusi Insinyur Malaysia (IEM) dan Institusi Insinyur Singapura (IES).

Menteri Arief mengungkapkan bahwa dirinya mengaku sangat terhormat dengan penghargaan yang diterimanya. Untuk itu dia datang secara langsung untuk menerima penghargaan insinyur kehormatan tersebut.

Arief menambahkan bahwa penghargaan tersebut tidak terlepas dari perkembangan pariwisata Indonesia. Arief juga dengan bangga mengumumkan jika Indonesia akan menjadi tuan rumah Konferensi ke 37 Federasi ASEAN Organisasi Teknik pada 2019.

Menurutnya pariwisata Indonesia tercatat mengalamai pertumbuhan mencapai 22% pada tahun 2017. Peningkatan yang cukup pesat tersebut berada di atas pertumbuhan regional dan global. Hasil tersebut bukanlah kebetulan, tetapu berkat upaya pemerintah yang terkoordinasi dan strategis untuk mendorong digitalisasi di bidang pariwisata.

Arief juga tidak lupa mengucapkan banyak terima kasih kepada pemangku kepentingan untuk membantu Indonesia meraih penghargaan ini. Arief berharap para hadirin yang datang dalam penyerahan penghargaan tersebut dapat mengunjungi Indonesia dan menikmati pengalaman Wonderful Indonesia.

Di Indonesia, AFEO juga berafiliasi dengan Persatuan Insinyur Indonesia (PII) atau The Institution of Engineers Indonesa (IEI). PII telah beridri sejak 23 Mei 1952 di Bandung. Pendiri dari PII adalah Ir. Djuanda Kartawidjaja dan Dr. Rooseno Soeryohadikoesoemo.